TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kemacetan di sejumlah titik terjadi sebagai imbas aksi demonstrasi Ribuan buruh pekerja yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) di depan Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (2/5/2014).
Hal ini terjadi di sejumlah titik menuju sekitar istana. Paling tidak pantauan Tribunnews.com, kemacetan terjadi mulai dari jalan Pejambon, di depan Stasiun Gambir, dan Jalan Veteran.
Amatan Tribunnews.com, kemacetan terjadi karena jalan di sekitar istana Kepresidenan ditutup. Sehingga arus lalu lintas dialihkan dari Gambir ke depan Masjid Istiqlal, menuju Jalan Veteran dan Harmoni.
Kemacetan makin menjadi, sejak pukul 14.30 WIB, bersamaan dengan pulangnya para pekerja di Ibukota Jakarta.
Hingga berita ini diturunkan aksi demonstrasi buruh yang tergabung dalam KSPI masih berlangsung di depan Istana.
0 comments:
Post a Comment