TRIBUNNEWS.COM,MALANG - Rendra Kresna, Ketua DPD Partai Golkar yang juga Bupati Malang, Jawa Timur komitmen siap akan memenangkan pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dalam Pilpres 9 Juli mendatang.
Ia menilai Prabowo adalah sosok yang tegas dan peduli kepada petani.
"Sesuai amanah partai Golkar, saya siap memenangkan pasangan Prabowo-Hatta. Di Kabupaten Malang, suara Golkar di Pileg lalu berada di posisi kedua setelah PDI-P. Namun, kita masih ada Gerindra dan partai koalisi lainnya," tegas Rendra saat dihubungi via telepon, Selasa (3/6/2014).
Menurut Rendra, dia sudah mulai bergerak menyosialisasikan pasangan Prabowo-Hatta kepada masyarakat Malang.
"Sosok Prabowo sangat disukai para petani. Di Kabupaten Malang, mayoritas masyarakatnya adalah petani, sudah tahu sosok Prabowo yang aktif mengawal petani," kata dia.
Selain tim dari Partai Golkar, tim dari partai pengusung lainnya, seperti Partai Gerindra, PKS dan PPP juga sudah bergerak.
"Saya sangat optimis dan siap memenangkan pasangan Prabowo-Hatta, sesuai dengan nomor urutnya nomor 1," kata dia.
Ditanya soal kampanye hitam, Rendra berharap hal itu tidak dilakukan oleh semua partai pengusung pasangan capres-cawapres.
"Kita jangan saling menjelekkan antar pasangan. Kita harus jalankan demokrasi dengan baik dan benar. Jangan didik rakyat politik yang tidak benar," kata Rendra.
Sementara itu, terkait dukungan dari para kiai dan pesantren, Rendra mengaku sudah banyak yang merapat ke pasangan Prabowo-Hatta.
Namun, Rendra enggan menyebutkan pesantren dan kiai siapa saja yang dimaksudkannya.
"Kita lihat nanti saat kampanye. Yang penting hindari kampanye hitam," kata dia.
surya/silvianita
Bupati Malang, Rendra Kresna usai memimpin rapat dicegat oleh keluarga pasien gagal ginjal, Kamis 34/10/2012)
0 comments:
Post a Comment