TRIBUNNEWS.COM – Lamborghini akhirnya mengungkapkan sosok mobil yang sempat tenar di internet sepekan ini, Asterion LPI 910-4 concept, menjelang pembukaan resmi Paris Motor Show.
Nama Asterion terinspirasi makhluk hibrida Minotaur dari mitologi Yunani. Kata “LP” mengartikan “longitudinal posterior”, sedangkan “I” berarti “Ibrido” dalam bahasa Italia berarti hibrida. Angka 910 menandakan besaran tenaga, “4” artinya mobil ini didesain dengan sistem penggerak empat roda.
Jantung pacu menggunakan mesin V10, 5.2L, bertenaga 610 tk dari model enty level Lamborghini Huracan ditambah tiga motor listrik yang sanggup menyemburkan tenaga hingga 300 tk. Bila semua kemampuannya dilepaskan, total tenaga 910 tk bisa meluncurkan bodi mobil dari 0-100 kpj hanya dalam tiga detik. Kecepatan maksimalnya 320 kpj.
Bila digunakan hanya dalam mode listrik, Asterion sanggup mencapai kecepatan tertinggi 125 kpj dan mampu dibawa sejauh 50 km dari kondisi baterai terisi penuh. Dalam mode hibrida efisiensi bahan bakar menyentuh 23,81 kpl dengan emisi bahan bakar 98 g/km.
Arsitektur dibuat dari serat karbon untuk memangkas total bobot, desain eksterior menggabungkan sudut tajam dan parabolis yang dibalut warna Blue Elektra. Lamborghini menjuluki Asterion LPI 910-4 sebagai “hyper cruiser”, artinya mobil ini bisa diajak “menggila” namun lebih nyaman dibanding model lainnya.
Dijelaskan, pengembangan tidak ditujukan fokus di sirkuit. Desain bodi dan posisi jok dua penumpang dirancang lebih tinggi untuk mendapatkan visibilitas lebih luas.
0 comments:
Post a Comment