Wednesday, February 26, 2014

Garuda Miliki 'First Class Lounge'






TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Garuda Indonesia kini memiliki layanan “Garuda Indonesia First Class Lounge” di Bandara Soekarno- Hatta, Cengkareng, yang merupakan layanan khusus bagi para pengguna jasa First Class.


Layanan “Garuda Indonesia First Class Lounge” tersebut merupakan “First Class Lounge” pertama dan satu-satunya di Indonesia dan merupakan bentuk komitmen Garuda Indonesia untuk selalu meningkatkan layanannya dan memenuhi harapan pengguna jasa yang semakin meningkat.


Peresmian “Garuda Indonesia First Class Lounge” tersebut secara simbolis dilaksanakan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia, Emirsyah Satar di area keberangkatan terminal 2 E bandara interansional Soekarno-Hatta, Cengkareng.


“Garuda Indonesia First Class Lounge ” merupakan fasilitas terbaru Garuda Indonesia berupa lounge khusus seluas lebih dari 400 m2 yang diperuntukan bagi para pengguna jasa First Class. Lounge tersebut tersedia di Terminal Keberangkatan 2E bandara internasional Soekarno-Hatta.


Selain itu, pada kesempatan yang sama Garuda Indonesia juga memperkenalkan “New Business Class Lounge” yaitu business class lounge dengan konsep dan disain baru bagi para pengguna jasa Executive Class, pemegang Platinum Garuda Frequent Flyer dan Frequent Flyer anggota SkyTeam.


Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Emirsyah Satar mengatakan bahwa layanan “Garuda Indonesia First Class Lounge” ini merupakan wujud dari komitmen Garuda Indonesia untuk senantiasa meningkatkan layanannya, kususnya bagi pengguna jasa First Class.


“Layanan ini merupakan upaya Garuda Indonesia untuk meningkatkan pangsa pasarnya di pasar premium sejalan dengan program peningkatan layanan ”New service concept”. “New service concept” dan “Garuda Indonesia Experience” merupakan upaya Garuda Indonesia untuk meningkatkan experience pengguna jasa mulai dari “Pre Journey, Pre – In dan Post Flight serta Post Journey”, tambah Emir.


Selama menunggu di First Class Lounge, para penumpang disuguhi fasilitas dan layanan yang “luxury” dan bersifat private. Layanan tersebut antara lain ruang tempat duduk pribadi dilengkapi smart TV, alunan grand piano secara live, ruang makan elegan dan mewah, ruang VIP, ruang mandi eksklusif dilengkapi shower, ruang mandi eksklusif untuk difable, ruang sholat privat, sajian makanan dan minuman kelas bintang lima “a la carte”, bahan bacaan lebih lengkap, dan ruang pijat refleksi yang nyaman dan privat.


Sementara itu, dengan kapasitas sebanyak 150 orang penumpang, “New Business Class Lounge” yang diperuntukan untuk para penumpang Business Class GarudaMiles Platinum, dan Elite Plus Passenger— menawarkan fasilitas kemudahan proses imigrasi bagi penumpang internasional, business center & koneksi wifi, mini bar, VIP room., Garuda Indonesia juga menyiapkan “ruangan menyusui/nursery room bagi para ibu menyusui.







0 comments:

Post a Comment