Sunday, March 30, 2014

PKB Siap Kawal Transisi Indonesia Lebih Baik


PKB Siap Kawal Transisi Indonesia Lebih Baik
Rahmad Hidayat/Tribunnews.com

Ketua Fraksi PKB DPR, Marwan Jafar







Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) siap mengawal masa transisi menuju Indonesia yang lebih adil, makmur dan bermoral. Hal tersebut disampaikan Ketua Fraksi PKB DPR RI, Marwan Jafar, melalui rilisnya, Senin (31/3/2014).


Menurut Marwan, cita-cita bangsa Indonesia dari aspek keadilan dan kemakmuran masih belum sepenuhnya dapat dinikmati oleh seluruh rakyat.


Oleh karenanya, lanjut Marwan, perbaikan Indonesia ke depan lebih diprioritaskan pada aspek keadilan, baik secara sosial, ekonomi dan hukum, sehingga dapat meminimalisir adanya faktor penyebab terjadinya jurang pemisah ketiga hal tersebut.


Oleh karenanya, lanjut Marwan, dibutuhkan kerja keras dari semua pihak guna menciptakan pemerintahan yang visioner, kredibel dan memiliki agenda pembangunan yang pro rakyat dan wong cilik sehingga dapat diterima sesuai harapan rakyat Indonesia.


Untuk mewujudkan harapan tersebut, Marwan menegaskan, tak ada jalan lain yang lebih efektif selain pemilu.


"Momentum Pemilu ini perlu dimanfaatkan secara baik oleh semua pihak guna melakukan perubahan di masa transisi ini menjadi lebih baik lagi," imbuhnya.


Terkait dengan hal tersebut, Marwan yakin, PKB yang bervisi kebangsaan-religius dan memiliki agenda pro-rakyat dan wong cilik ini siap kawal masa transisi ini menuju Indonesia yang lebih adil, makmur dan bermoral.


"Kita yakin, PKB akan dapat dukungan dari rakyat untuk memenangkan Pemilu guna mengawal masa transisi Indonesia lebih baik lagi," ungkapnya.







0 comments:

Post a Comment