TRIBUNNEWS.COM, SOUTHAMPTON - Liverpool bertandang ke Southampton, St Mary's Sabtu (1/3/2014), dengan mengusung misi ganda.
The Reds ingin memelihara peluang juara Liga Inggris sekaligus balas dendam.
Liverpool kalah 1-0 dari Southampton pada pertemuan pertama Liga Inggris 2013-2014 bulan September lalu. Itu merupakan satu-satunya kekalahan yang dialami Steven Gerrard dkk pada pertandingan liga mereka musim ini di Anfield.
Tentu, Liverpool ingin membalas kekalahan tersebut. Apalagi, kemenangan akan memperbesar peluang skuad Brendan Rodgers merebut gelar liga untuk kali ke-19.
Hingga pekan ke-27, Liverpool menempati peringkat keempat dengan 56 poin. Posisi mereka hanya empat poin di bawah Chelsea, sang pemuncak klasemen liga.
Liverpool menang terus dalam tiga laga terakhirnya di liga, termasuk kemenangan tipis, 4-3, tatkala menjamu Swansea City, akhir pekan lalu. Striker Daniel Sturridge dan gelandang Jordan Henderson masing-masing mencetak dua gol buat Liverpool dalam kemenangan itu.
Liverpool adalah top scorer Liga Inggris musim ini dengan torehan 70 gol. Namun, lini pertahanan mereka juga masih gampang dijebol.
Meski demikian, Pelatih Liverpool Brendan Rodgers menegaskan bahwa timnya yang sekarang amat berbeda dengan yang dikalahkan Southampton tahun lalu.
"Kami banyak kemajuan (Sejak kekalahan di bulan September," kata Roedgers.
"St Mary selalu menjadi tempat yang menyulitkan, tetapi Liverpool siap menaklukkannya," tegasnya.
0 comments:
Post a Comment