Tuesday, December 30, 2014

Pemimpin Syiah Bahrain ditangkap karena 'memicu kekerasan'




Pemimpin oposisi Syiah Bahrain Sheikh Ali Salman ditahan karena diduga memicu kekerasan dan kebencian untuk menciptakan perubahan politik.


Jaksa Agung Nayef Yousef Mahmoud mengatakan pimpinan kelompok politik al-Wefaq tersebut dapat ditahan sementara jaksa melanjutkan penyelidikan.


Tuduhan tersebut terkait dengan sejumlah pernyataan yang disampaikan Sheikh Salman.


Berita penahanan ulama tersebut pada hari Minggu memicu protes di sejumlah desa Syiah di kerajaan Teluk yang dikuasai kelompok Sunni.


Pegiat oposisi Maryam al-Khawaja mengatakan langkah ini merupakan peningkatan serius krisis yang terus berlanjut di Bahrain.


Negara tersebut mengalami kerusuhan selama bertahun-tahun sejak pemerintah menekan unjuk rasa pendukung demokrasi yang dipimpin Syiah di tahun 2011.


Proses perundingan nasional ditujukan untuk mendapatkan jalan keluar bagi krisis yang saat ini mengalami kebuntuan.


Kelompok oposisi menuduh keluarga Al Khalifa ingin mempertahankan kekuasaannya, dan anak muda Syiah yang marah semakin sering melakukan kekerasan.






0 comments:

Post a Comment