Friday, May 30, 2014

Bocoran Wikileaks Soal Prabowo, Poempida Sebut Wikileks hanya Kutip Namanya



Prabowo Bakal Nikahi Perempuan Thailand, Poempida Sebut Wikileaks hanya Kutip Namanya


KOMPAS.COM/www.wikileaks.org







TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politisi Partai Golkar Poempida Hidayatulloh angkat suara terkait informasi dari bocoran kawat diplomatik Kedutaan Besar Amerika Serikat pada 3 Juli 2006 yang disebarkan Wikileaks.


Kawat diplomatik itu menyatakan mengutip informasi dari politisi Partai Golkar Poempida Hidayatulloh yang menyebutkan bakal calon presiden Prabowo Subianto disebut-sebut dekat dengan seorang perempuan Thailand. Bahkan, disebutkan, mereka akan menikah seandainya Prabowo tidak khawatir memiliki istri seorang warga negara asing yang mungkin akan mempengaruhi ambisinya merebut kursi kepresidenan.


Anggota DPR RI dari Fraksi Golkar ini, mengaku sudah membaca info wikileaks tersebut. Dia tegaskan, pembuat laporan tersebut hanya mengutip namanya tanpa mendapatkan informasi sebenarnya.


"Nama saya disebut tapi ada stictly protected-nya. Jadi bisa saja yang bersangkutan pembuat laporan tersebut hanya quote nama saya tanpa mendapatkan informasi sebenarnya," tandas Poempida saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Sabtu (31/5/2014).


Politisi Muda ini menegaskan dirinya bukan tipe orang yang suka menggosip. Apalagi menggunjingkan masalah pribadi seseorang untuk kepentingan politik.


"Bukan gaya saya seperti itu. Saya lebih senang bicara sesuatu yang substantif," tegasnya.


"Kalau masalah wikileaks, saya tidak pernah menyampaikan informasi seperti itu ke pihak kedubes AS," ujarnya.


Sebelumnya, bakal calon presiden Prabowo Subianto disebut-sebut dekat dengan seorang perempuan Thailand. Bahkan, disebutkan, mereka akan menikah seandainya Prabowo tidak khawatir memiliki istri seorang warga negara asing yang mungkin akan mempengaruhi ambisinya merebut kursi kepresidenan.


Demikian bocoran kawat diplomatik Kedutaan Besar Amerika Serikat pada 3 Juli 2006 yang disebarkan Wikileaks. Kawat diplomatik itu mengutip informasi dari politisi Partai Golkar Poempida Hidayatulloh yang disebut sangat dekat dengan Prabowo.


"Poempida claimed that Prabowo had established a business venture for this woman, and the couple was close enough that they would marry if Prabowo were not worried about how having a foreign wife might affect his lingering presidential ambitions," tulis kawat diplomatik itu.


Tak ada informasi lebih lanjut apakah keduanya jadi menikah atau tidak. Selama ini Prabowo diketahui tidak memiliki isteri setelah bercerai dengan putri Presiden Soeharto, Siti Hediati Hariyadi yang akrab disebut Titiek Soeharto.







0 comments:

Post a Comment