Laporan wartawan Tribunnews.com, Randa Rinaldi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Masyarakat Pesisir dan Maritim Nusantara (Mapemara) memberikan dukungannya kepada calon presiden Prabowo-Hatta dalam pemilihan presiden tahun ini (31/5/2013).
Alasan Mapemara mendukung pasangan Prabowo-Hatta karena memiliki ketegasan untuk mempertahankan daerah maritim nusantara.
Besarnya potensi maritim di Indonesia belum dioptimalkan oleh pemerintah. Menurut MAPEMARA permasalahan ini disebabkan lemahnya penegakan hukum di Indonesia.
"Daerah maritim di Indonesia harus dikembangkan oleh pemimpin yang tegas,"ujarnya di Rumah Polonia, Jakarta Timur.
Menurut Ahli Kelautan Indonesia Eka Djunarsjah, hak guna air dan dan daerah maritim Indonesia harus mempunyai payung hukum yang kuat. Ia berharap di bawah kepemimpinan Prabowo-Hatta permasalahan daerah maritim bisa diatasi.
Mapemara merupakan kelompok yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Diantaranya Jawa Timur, Cirebon, Sumatera Barat, Makasar, Papua, dan daerah-daerah lain di Indonesia.a
- Live Report: Pilpres Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan melaksanakan pengundian nomor urut peserta pemilihan umum presiden dan wakil presiden 2014-2019, Minggu (1/6/2014) besok.
- Live Report: Jokowi-Kalla Calon Wakil Presiden Jusuf Kalla dijadwalkan akan menghadiri deklarasi Perempuan untuk Indonesia Hebat di posko pemenangan Jenggala Center, Jakarta, Sabtu, (31/5/2014).
- Live Report: Prabowo-Hatta Masyarakat Pesisir dan Maritim Nusantara Deklarasikan Mendukung Prabowo-Hatta.
0 comments:
Post a Comment