Friday, May 30, 2014

JK: Di Sini Tidak Ada Politik



JK: Di Sini Tidak Ada Politik


Muhammad Zulfikar/Tribun Jakarta





TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua calon wakil presiden Jusuf Kalla dan Hatta Rajasa berada dalam kesempatan yang sama yakni menjadi saksi pernikahan KH Ma'ruf Amin. Akad nikah itu dilangsungkan di Masjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (31/5/2014).


Usai prosesi akad nikah usai, Jusuf Kalla tidak mau saat dirinya menjadi saksi nikah dikait-kaitkan dengan politis. Menurutnya, dirinya menjadi saksi karena hubungan kekeluargaan.


"Kita kan menghormati pak Ma'ruf. Di sini tidak ada politik," kata pria yang akrab disapa JK itu.


Dalam kesempatan itu terasa sangat akrab, Ketua Majelis Ulama Indonesia Din Syamsuddin turut hadir dalam pernikahan KH Ma'ruf Amin. Dirinya pun sedikit menyinggung para Cawapres yang akan bertarung dalam Pilpres tersebut.


"Pokoknya siapapun yang menang kita serahkan pada takdir illahi. Yang kalah juga harus legowo," ujar Din.


JK pun membalas, dirinya mengatakan posisi Din yang netral sangat menguntungkan. Sebab menurutnya, siapapun yang menjadi presiden dan wakil presiden tetap menjadi sahabat Din Syamsuddin.


"Pak Din ini enak, siapapun yang menang akan menjadi kawannya," ucap JK.


Sementara Hatta hanya sedikit berkomentar. Hatta menilai peristiwa dirinya yang menjadi saksi nikah bersama JK merupakan momen yang baik karena Cawapres pun saling harmonis.


"Ini momen bagus ya," kata Hatta.







0 comments:

Post a Comment