Friday, May 30, 2014

India pecat polisi terkait kasus perkosaan




Dua polisi di India dipecat karena menolak mencari dua anak perempuan yang hilang dan kemudian ditemukan digantung di pohon setelah diperkosa beramai-ramain, menurut para pejabat.


Dua polisi itu juga dikenakan dakwaan berkonspirasi melakukan kejahatan, kata polisi.


Sejauh ini tiga orang ditahan terkait perkosaan dan pembunuhan terhadap dua perempuan itu.


Pemerintah di negara bagian Uttar Pradesh, India juga berjanji membentuk sidang cepat untuk menangani kejahatan yang terjadi pekan ini.


Ayah salah seorang korban mengatakan kepada BBC ia diejek polisi saat mencoba meminta bantuan untuk mencari anaknya yang hilang.


Ia mengatakan saat polisi mengetahui ia dari kasta yang lebih rendah, polisi "menolak mencari putri saya."


Pemerintah Uttar Pradesh mengatakan Jumat (30/05) mereka masih mencari dua tersangka lain.


Pejabat tinggi polisi Atul Saxena mengatakan akan melakukan "penyelidikan menyeluruh" terkait tuduhan diskriminasi kasta oleh polisi.


Perpecahan antar kasta di India sangat tinggi dan kekerasan sering digunakan oleh mereka yang berada di kasta yang lebih tinggi untuk menteror mereka yang memiliki kasta lebih rendah, menurut sejumlah laporan.






0 comments:

Post a Comment