Thursday, January 1, 2015

Harga BBM Subsidi Turun, Harga Cabai Merah Di Bintan Melambung Tinggi



Harga BBM Subsidi Turun, Harga Cabai Merah Di Bintan Melambung Tinggi


http://www.bipromagazine.com







Laporan Wartawan Tribun Batam, Aminuddin


TRIBUNNEWS.COMTANJUNGPINANG, - Meski pemerintah telah menurunkan harga BBM per 1 Januari 2015, harga sejumlah komoditas di pasar lokal Tanjungpinang justru mengalami kenaikan.


Pada Rabu (31/12/2014), sehari sebelum harga BBM diturunkan, komoditas cabai merah masih bermain di harga Rp80 ribu per kg.


Pada Kamis (1/1/2015) cabai merah naik Rp10 ribu menjadi Rp90 ribu per kg. Pantauan Tribun, ada yang bahkan menjual sampai Rp96 ribu per kg.


"Kemarin (Rabu 31/12/2014) saya membeli cabai merah Rp80 ribu per kgnya. Hari ini (Kamis 1/1/2015) kok Rp90 ribu per kg, dan Rp10 ribu per onsnya," ucap Muhajir, pembeli yang ditemui Tribun di Pasar Bestari Bintan Centre, Batu 9 Tanjungpinang.







0 comments:

Post a Comment