Vatikan mengumumkan bahwa presiden Israel dan Palestina akan berkunjung ke Vatikan Minggu 8 Juni.
Shimon Peres dan Mahmoud Abbas rencananya akan bergabung dengan Paus Fransiskus dalam doa bersama untuk perdamaian.
Paus menyampaikan undangan kepada kedua pemimpin tersebut dalam kunjungan tiga harinya ke Timur Tengah yang dimulai akhir pekan lalu. Keduanya diundang berdoa bersama di Vatikan untuk mengakhiri konflik antara kedua belah pihak.
Pemimpin umat Katolik tersebut mengatakan tidak ingin terlibat dalam konflik keduanya, namun ingin menciptakan suasana yang bisa membantu berlangsungnya kembali perundingan damai Israel dan Palestina.
"Membangun perdamaian sulit namun hidup tanpa itu merupakan siksaan yang berkelanjutan," saat menyampaikan undangan itu di Bethlehem, Minggu .
Perundingan damai kedua pihak yang ditengahi oleh Amerika Serikat kembali menghadapi jalan buntu pada akhir April.
Israel kemudia menegaskan tidak akan berunding dengan pemerintah Palestina yagng didukung oleh Hamas, yang menguasai Jalur Gaza.
Akhir April, kelompok Fatah di Tepi Barat yang dipimpin Presiden Mahmoud Abbas mencapai kesepakatan untuk membentuk pemerintahan bersatu dengan Hamas, yang ingin menghancurkan negara Israel.
0 comments:
Post a Comment